TRUCUK_Pemerintah Kabupaten Bojonegoro melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana ( DP3AKB) Kabupaten Bojonegoro gelar pertemuan Kader IMP, Koordinator PPKBD, serta SUB PPKBD se-Kecamatan Trucuk pada, Senin 21/10/2019
Kegiatan yang di kemas Temu Kangen ini guna untuk meningkatkan kapasitas, kemampuan serta kreativitas Kader Pembantu Pembina keluarga Desa (PPKBD) dan SUB PPKBD se Kecamatan Trucuk dalam mengelola Program Kependudukan Keluarga Berencana (DP3aKB)
Temu kader yang digelar di Balai Desa Guyangan Kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro dimulai pukul 09.00WIB, dalam acara tersebut juga tampak hadir Dr. Saiful Rahmad Sekretaris Dinas P3AKB Kabupaten Bojonegoro, Heru Sugiharto Camat Trucuk, Koordinator DP3AKB Kecamatan, Kepala Desa Guyannga, PPKBD, dan SUB PPKBD se-Kecamatan Trucuk.
Darsih Wiyono selaku Koordinator DP3AKB Kecamatan menyampaikan “ Percapaian Program Keluarga Berencana sampai bulan September baru 52% dari target 987, sudah berbagai kiat dan trobosan kami upayakan untuk memotivasi ibu-ibu supaya capaian program KB di Wilayah Kecamatan Trucuk bisa sesuai target”
Diacara yang sama Heru Sugiharto ( Camat ) dengan gaya humornya menyampaikan “Ibu-ibu ada tiang Negara karena yang mengawali semua pendidikan dari dasar menyiapkan generasi adalah ibu-ibu makanya timbul istilah The Power Of Emak emak”
“Kalau bicara soal data baik data PKK, Pendidikan, data KB dan lain lain ibu ibu lebih cermat dan teliti, alur pada sebuah perencanaan yang mengalir dari data dari bawah itu semua banyak campur tangan dari ibu ibu, seperti PKK dari Dasawisma, KB juga dari Sub PPKBD semua adalah ibu ibu” Lanjutnya.
“Untuk itu perlu penghargaan dan apresiasi setinggi tingginya untuk emak emak karena sudah banyak membantu mensukseskan program program Pemerintah salah satunya KB” Terangnya.
Sebagai upaya meningkatkan kinerja serta mengembangkan kreativitas Kader Institusi Masyarakat Pedesaan (IMP), Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa (PPKBD), SUB PPKBD se Kecamatan Trucuk yang berjumlah72 Orang.
Dengan kegiatan temu kader seperti ini diharapkan seluruh Program KKBPK bisa tercapai, baik dari segi pencapaian akseptor baru, pembinaan ketahanan keluarga juga kesuksesan Kampung KB di Desa Kanten dan Drsa Sumbangtimun.
IMP. PPKBD, serta SUB PPKBD memiliki peranan penting dalam mensukseskan Pragram KB Nasional, karena keberadaannya mencakup seluruh Desa hingga RT sehingga cukup efektif sebagai motor penggerak program KKBPK. (AKT)