TRUCUK_Pemerintah Desa Kandangan Kecamatan Trucuk Bojonegoro laksanakan Musyawarh Desa  khusus hasil pendataan IDM berbasis SDGs pada, Senin 21/06/2021.

Acara musdes khusus yang dilaksankan di Balai Desa setempat hadir Heru Sugiharto (Camat), AKP Sugimat, S.Ag (Kapolsek), Kapten Inf. Ratik (Danramil), Kades beserta Perangkat Desa, BPD, Pendamping Desa, RT, RW, serta Tim Pokja.

H Tamban (Kades) saat ditemui menyampaikan "Saya ucapkan terima kasih banyak kepada Tim Pokja dan Pendamping Desa yang sudah memberikan arahan sehingga bisa terselesaikan pendataan SDGs ini tepat waktu"

'Saya yakin data ini sangat valid karena diambil Dor to Dor oleh relawan SDGs yang kami rekrut dari para mahasiswa mahasiswi aktif  dari berbagai perguruan tinggi yang ada di Desa Kandangan yang mempunyai integritas yang sangat baik" lanjutnya.

"Hasil pendataan ini sebagai data Desa yang valid sebagai dasar pembangunan kedepan sesuai dengan kelompok masyarakat yang terdeteksi salah satu contoh warga kategori miskin ada beberapa persen" Gumamnya.

Berdasarkan data inilah nantinya Pemerintah Desa akan menindak lanjuti dengan program program yang bisa meningkatkan pendapata keluarga tersebu" Pungkasnya.

Program SDGs merupakan program perioritas Desa, yang nantinya bisa terwujudnya Desa tanpa kemiskinan, ekonomi merata. (AKT)


By Admin
Dibuat tanggal 21-06-2021
310 Dilihat