TRUCUK_Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Bojonegoro gelar Desk Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun 2022 pada, Senin 13/09/2021.

Acara yang dilaksanakan di Balai Desa Trucuk hadir 3 perwakilan setiap desa terdiri dari Kepala Desa, Sekretaris Desa, dan Kasi/Kaur/Operator yang membidangi.

Zeny Bachtyar, SSTP (Kabid Pembangunan dan Kerjasama Desa) saat ditemui menyampaikan "Kegiatan Desk RKP (Rencana Kerja Pemerintah Desa), kami ingin mengetahui bagaimana proses RKP di Desa"

"Prosesnya RKP akan kita lihat, akan kita cek, sehingga betul-betul perencanaannya memang berasal dari bawa" Lanjutnya.

"Kedepan diharapkansemua Desa khususnya Desa di wilayah Kevmcamatan Trucuk bisa memahami sesuai dengan proses-proses yang harus dilalui dalam rangka penyusunan Rencana Penyusunan Kerja Desa"

Masih Zeny "Kami juag menggandeng BAPEDA terkai dengan ini kita juga ingin memberikan informasi kepada Desa terkait ungkin di tahun depan ada bantuan keuangan desa atau yang lain, yang masuk ke desa supaya desa menganggarkan atau memasukan ke RKP tersebut"

"Diharapkan kedepan Perangkat Desa dan semuanya bisa memahami terkait alur perencanaan yang harus meraka lakukan setiap tahunnya" Pungkasnya.

Kegiatan dilakukan dengan mengedepankan prokes.(AKT)


By Admin
Dibuat tanggal 14-09-2021
421 Dilihat