TRUCUK_Bojonegoro. Tiga Desa hari ini Kamis, 13/01/2022, melaksanakan pengambilan sumpah janji jabatan dan pelantikan Perangkat Desa baru setelah lolos oleh panitia dari penjaringan hingga tes ujian dengan nilai tertinggi.
Tiga desa yang mengambil sumpah janji jabatan yakni, pada pukul 10.00 WIB bertempat di Balai Desa Padang, Subagiyo (Kades) melantin Ismaul sebagai Kepala Seksi Pemerintahan, dan Rio Cahyo Hartono sebagai Kepala Urusan Perencanaan.
Pada pukul 13.00 WIB di Balai Desa Sranak Asmadi (Kades) melantik Nur Ulfa Yulita sebagai Kepala Seksi Kesejahteraan, sedangkan Tono dilantik sebagai Kepala Urusan Tata Usaha dan Umum.
Dihari yang sama pukul 15.30 WIB bertempat di Balai Desa Banjarsari Fatkhul Huda (Kades) Mengangkat Faisol Yusuf sebagai Kepala Urusan Perencanaan, Bambang Ari Prabowo sebagai Kepala Dusun Brangkal.
Sedangkan Langgeng Santoso dilantik sebagai Kepala Seksi Kesejahteraan, dan Wima Agung Subayu sebagai Kepala Seksi Pelayanan Desa Banjarsari.
Kegiatan yang dilaksankan di Balai Desa tersebut tampak hadiri Dian Rokhmawati I, S.STP, MM (Camat)beserta jajarannya, AKP Supriyono (Kapolsek) bersama Anggota, Kapten Inf. Ratik (Danrami) bersama Anggota, BPD, Ketua RT/ RW, Tomas, dan undangan lainnya.
Dalam kegiatan tersebut Dian Rokhmawati I. (Camat) pada sambutannya mengucapkan "Terima kasih banyak kepada panitia yang sudah melaksanakan pengisian perangkat ini, tahapan demi tahapan sudah dilalui dengan sukses"
"Juga saya ucapkan selamat atas dilantiknya saudara menjadi perangkat desa yang baru, segera menyesuaikan diri pada bidang masing-masing" Lanjutnya.
"Kedepan banyak tugas-tugas yang sudah menanti anda, saya minta cepat menyesuaikan diri, berkolaborasi, bekerja sesuai tupoksinya masing masing dan mampu bersinergi dengan Pemdes untuk perkembangan dan pembangunan Desa" Pungkasnya.
Dengan terisinya kekosongan perangkat desa yang baru, diharapkan kedepan bisa bersinergi dan bekerja sama deng Pemdes demi kemajuan bersama .(AKT)