TRUCUK_Bojonegoro. Pemerintah Kabupaten Bojonegoro melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Bojonegoro menggelar Fun Farmer’s Day di GOR Dolokgede Kecamatan Tambakrejo Kabupaten bojonegoro pada, Selasa-Rabu 6-7/9/2022

Kegiatan edukatif ini berisi pameran produk pertanian dari 28 kecamatan se Kabupaten Bojonegoro. Bupati Bojonegoro DR. Hj. Anna Mu’awanah mengapresiasi dan mendukung acara ini agar pruoduk hasil pertanian milik para petani bisa memperoleh hasil maksimal, manajemen pemasaran bisa diperluas, sehingga bisa meningkatkan dan pemulihan perekonomian di Indonesia.

pameran potensi hasil pertanian se-Kabupaten Bojonegoro ini, Kecamatan Trucuk juga ikut berpartisipasi pada Fun Farmer’s Day dengan menyajikan produk unggulan pertanian se Kecamatan Trucuk.

Adapun produk pertanian yang disajikan berupa Jambu Kristal dari Desa Padang, Jeruk Siam Madu dari Desa Sumberejo, Cabe Rawit, Terong besar dari Desa Banjarsari, aneka olahan camilan berupa Marning, Keripik Pisang, stik jari, cookis daun kelor, dan minuman herbal Jahe Merah dari Desa Mori.

Diharapkan denagan Fun Farmer’s Day para petani semakin bersemangat untuk memproduksi komoditas prtanian yang mendatangkan keuntungan dan meningkatkan penghasilan.(AKT)


By Admin
Dibuat tanggal 07-09-2022
146 Dilihat