TRUCUK_Bojonegoro. Puskesmas Trucuk menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan melalui posbindu PTM, test kebugaran dan senam bersama Lintas Sektor pada Jum'at pagi 15/09/2023.
Kegiatan dilaksanaka di Kantor Kecamatan Trucuk dikuti 36 orang yakni Camat dan seluruh karyawan Kantor Kecamatan, Danramil beserta seluruh Anggota, dan Kapolsek bersama Anggota.
Dr. Aksita (Kepala Puskesmas) menyampaikan "Kegiatan ini bertujuan untuk pencegahan dan penemuan dini faktor resiko Penyakit Tidak Menular ( PTM) di lingkup kecamatan Trucuk"
"Posbindu PTM adalah Upaya Kesehatam Masyarakat (UKM) yang berorientasi kepada upaya promotif dan prevsntif dalam pengendalian PTM" Ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan tes antara lain pengukuran Berat Badan, Tinggi Badan, Pemeriksaan GDA, Cholesterol dan Asam Urat, Test Kebugaran, Konseling Kesehatan.
Selanjutnya peserta peserta juga di ajak seman bersama, kegiatan dari awal hingga akhir berjalan lancar.(AKT)