Trucuk, Bojonegoro - Tim Inspektorat melakukan pendampingan monitoring tindak lanjut hasil pemeriksaan evaluasi kinerja Program GAYATRI APBDes Tahun Anggaran 2024 di beberapa desa, yaitu Ds Sumberejo, Pagerwesi, Padang, Sumbangtimun, Kandangan, dan Kanten, di Pendopo Kecamatan Trucuk, Selasa (13/1/2026) .

Hadir dalam kegiatan ini Tim Monev Inspektorat, Kasi PMD, Sekdes, dan Bendahara desa terkait. Pendampingan ini bertujuan memastikan tindak lanjut hasil pemeriksaan evaluasi kinerja program GAYATRI APBDes tahun 2024 berjalan efektif dan sesuai rencana .

Tim Inspektorat memberikan arahan dan bimbingan kepada desa-desa terkait pengelolaan APBDes dan implementasi program GAYATRI. Kegiatan ini diharapkan meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan dana desa.(AKT)


By Admin
Dibuat tanggal 13-01-2026
28 Dilihat