Seiring dengan musim hujan yang telah tiba dan curah hujan yang tinggi, halaman kantor Pemerintah Kecamatan Trucuk mulai banyak genangan - genangan air hingga terlihat kotor dan becek.

Untuk menangani masalah tersebut Pemerintah Kecamatan Trucuk membuat beberapa galian biopori, biopori merupakan pembuatan lubang pada tanah dan menimbunnya dengan sampah organik untuk menghasilkan kompos. Sampah organik yang ditimbunkan pada lubang ini kemudian dapat menghidupi fauna tanah, yang seterusnya mampu menciptakan pori-pori di dalam tanah.

Menurut sekcam Trucuk Heru Wicaksi kegiatan pembuatan lubang- lubang biopori ini selanjutnya akan ditingkatkan sampai kedesa- desa sekecamatan Trucuk peralatan mesin bor bantuan dari Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Bojonegoro/Ubay


By Admin
Dibuat tanggal 06-03-2015
587 Dilihat